My Sticky Gadget

Bajuyuli baju muslim anak perempuan

Pentingnya Punya Partner dalam Bisnis



Kalau di dunia start-up, biasanya kalau mau pitching (presentasi) untuk dapet modal, salah satu pertanyaan terpenting adalah siapa partner anda.. Bahkan ada yang mewajibkan punya partner dulu sebelum daftar pitching..

Di buku Good to Great, ada kaidah, FIRST WHO.. THEN WHAT? .. ini kaidah keren sekali, mau bisnisnya apapun, mau di sektor apapun, yang penting itu siapa yang mengerjakan..

Steve Jobs, partnernya Steve Wozniak.. Steve Jobs sendirian tanpa Steve Wozniak, ga akan ada Apple...

Bill Gates, partnernya Paul Allen.. tanpa mereka berdua, ga akan ada Microsoft.

dan masih banyak lagi cerita2 lainnya..

Anda bukan superman, ya kan? mau bisnis yang super, ya ga mungkin dikerjakan sendiri...

Tapi kan ada karyawan? ya betul karyawan memang membantu bisnis anda, tapi THINKER atau STRATEGIST harus dari founder, ini sulit kalau sendirian..

Memang ada sih orang yang buat bisnis sendirian yang berkembang besar, tapi tetep kaidah umumnya adalah bisnis jika kalau mau maju dan berkembang besar, harus ada partner.

Kenapa partner itu penting?

Teman diskusi

Partner utama bisnis saya adalah istri saya. Kami bisa diskusi KAPAN SAJA.. di mana saja.. tanpa ada keterkaitan jam kerja. Kalau diskusi dengan karyawan, seberapapun hebatnya dia, kan ada kontrak jam kerja yang mengikat.. Mana lebih baik, diskusi yang bisa dilakukan kapan saja atau terikat waktu?

Bagi Jobdesc

Ini klise, tapi benar. Saya ngelola marketing, finance, dan operation. Istri saya ngelola HR, legal, dan pajak. Saya ga semangat, mungkin males, kalau harus bersentuhan dengan legal / perpajakan.. Begitu juga istri saya, kurang semangat / kurang mampu mengelola marketing.

Dengan adanya partnership ini, kami memperuncing kemampuan kami. Fokus masing2 di hal yang penting saja..

Saya ga kebayang kalau semuanya harus saya kerjakan sendiri, berat.. Lagi ngurusin legal, eh masalah marketing terhambat.. Lagi ngurusin HR, eh masalah operation terhambat.. dannn lain sebagainya..

Saling backup

ini penting sekali.. Kalau saya sakit, istri saya yang ambil alih kerjaan, meskipun doi ga ngerti betul, tapi lumayan lah sebagai buffer sampai saya sehat.

Begitu juga saya, ketika dulu istri fokus ke kehamilan, pekerjaan saya yang take over, meski saya ga ngerti betul, toh hanya sementara aja.. enak kan?

Partner seperti apa yang paling baik?


nah ini beda2.. kalau saya jelas jawabnya adalah partner hidup, atau suami-istri. Karena mau sebangkrut apapun bisnis, hubungan suami-istri kan ga akan bangkrut juga (kecil kemungkinan).. kaidah FIRST WHO THEN WHAT?..

Jika bukan suami istri, sepenglihatan saya.. Rata2 orang yang sukses partnershipnya adalah kawan lama. Saya jarang menemukan kenalan saya, yang partnernya adalah baru dikenal.. Rata2 sih teman kuliahnya dulu.. Atau temen kantornya dulu. Ini wajar banget, karena teman lama itu sudah saling kenal sejak lama, sudah bisa saling memahami. Friksi konflik bisa diminimalisir..

Kalau orang baru kenal? hmm... rasanya susah..

Kiat mencari partner?

Saya cuma bisa menyarankan, coba tilik2 kawan2 lama anda.. Mana yang memungkinkan diajakn partenrship, mana yang tidak.. 

0 Response to "Pentingnya Punya Partner dalam Bisnis"

Posting Komentar