My Sticky Gadget

Bajuyuli baju muslim anak perempuan

Launching Produk Tiap Hari!

Alhamdulillah, baru 1 bulan terakhir ini Bajuyuli punya fashion desainer. Fashion desainer mulai kerja ketika sebelum lebaran, jadi hasil desain doi belum bisa langsung dibuat, karena tim produksi kami lagi sibuk.

Tapi setelah itu, kan orderan sepi. Tim produksi kami lagi gak terlalu sibuk, dan ternyata alhamdulillah lumayan banyak desain produk yang belum dibuat. Sehingga, dalam 7 hari ke belakang, Bajuyuli launching produk setiap hari!

keren kan? haha.

Brand2 besar lokal sih saya liat, paling intense itu 2x seminggu. tapi kami berhasil 7x seminggu! padahal sebenernya karena ada tumpukkan desain sih.. Aslinya nanti kalau desain sudah habis, target kami itu di 1x seminggu.

Apakah bagus banyak launching gini?

Kalau dibilang dengan tegas bahwa ini bagus, ga juga sih. tapi jelas, TIDAK JELEK. Semakin banyak produk yang terupload, semakin banyak produk kita yang listing, artinya memperbesar peluang produk kita dilihat oleh orang. ini namanya konsep The Long Tail, baca: https://www.garoblogz.com/2021/07/review-buku-long-tail-chris-anderson.html

Kunci the long tail berhasil

Kalau mau "main" the long tail, atau kasarnya kalau mau main: banyak artikel dijual, walaupun terjualnya masing2 artikel hanya sedikit.. ketimbang artikel sedikit, tapi terjual banyak.

nah kunci suksesnya adalah INVENTORY! makannya the long tail ini cocok sekali untuk produk digital, seperit musik, film, ebook. Karena gak menuhin gudang.

Sekarang bayangkan kalau saya launching produk tiap hari, dan tiap launching produksi 100 pcs saja.. emang ada jaminan semua produk baru akan laku? jelas tidak

nah makannya, saya ngakalinnya dengan produksi dadakan. Aslinya produk yang launching itu baru sample saja, kami photoshoot lalu upload! nanti kalau ada orderan, baru deh produksi beneran. begitu.

Jadi kalau ada produk jelek yang gak laku, ya  kami ga perlu khawatir, dan kerugian bisa terhindari.

Gimana bisa difahami? yuk diskusi

0 Response to "Launching Produk Tiap Hari!"

Posting Komentar